BIOKONVERSI PADA PENGOLAHAN AIR LIMBAH INDUSTRI PULP DAN KERTAS MENGGUNAKAN MEMBRANE-LESS MICROBIAL FUEL CELL (ML-MFC)

Kristaufan Joko Pramono(1*), Krisna Adhitya Wardana(2), Prima Besty Asthary(3), Saepulloh .(4)
(1) Balai Besar Pulp dan Kertas
(2) Balai Besar Pulp dan Kertas
(3) Balai Besar Pulp dan Kertas
(4) Balai Besar Pulp dan Kertas
(*) Corresponding Author
DOI: http://dx.doi.org/10.25269/jsel.v5i01.77

Abstract

Pulp and paper industry produces large amount of wastewater that has high pollution potentials. Nowadays, development of renewable energy resources is being researched. Membrane-less Microbial Fuel Cell (ML-MFC) can be an alternative for wastewater treatment and bioenergy producers of renewable electricity. This study was subjected to evaluate the performance of ML-MFC in pulp and paper wastewater treatment and to analyze the potentials production of electricity energy. ML-MFC reactors in laboratory scale used in this experiment were made of acrylic, provided with electrodes functioning as anode and cathode which have surface area of 1.4778 x 10-2 m2 and 4.926 x 10-3 m2respectively. In this experiment, wastewater from pulp and paper mill was continuously fed into the reactor with retention time of 48 hours and organic load about 0.23 – 0.51 kg COD/m3.day. The results showed that there was potential of electricity production from pulp and paper mill’s wastewater treatment by ML-MFC. The maximum COD reduction and maximum power supply voltage that could be achieved were 38.50% and 118.8 mV, respectively. The maximum electric power obtained on the anode surface area of 1.4778 x 10-2 m2 was 8.46 mW/m2 when the electric current value was 101.50 mA/m2 and the resistance was 500 Ω.


Keywords: wastewater, organic, bioconversion, electricity, membrane-less microbial fuel cell (ML-MFC)

 



ABSTRAK


Industri pulp dan kertas menghasilkan air limbah dalam jumlah besar yang memiliki potensi pencemaran tinggi. Saat ini, upaya pengembangan sumber energi terbarukan terus dilakukan. Membraneless Microbial Fuel Cell (ML-MFC) adalah salah satu alternatif pengolahan air limbah dan penghasil bioenergi listrik yang dapat terbarukan. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi kinerja ML-MFC dalam pengolahan air limbah pulp dan kertas proses biologi dan menganalisa potensi produksi energi listrik. Reaktor ML-MFC skala laboratorium yang digunakan dalam percobaan terbuat dari akrilik dengan rangkaian elektroda yang berfungsi sebagai anoda dengan luas permukaan 1,4778 x 10-2 m2 dan katoda dengan luas permukaan 4,926 x 10-3 m2. Pada percobaan ini, air limbah industri pulp dan kertas dialirkan melalui reaktor secara kontinu dengan waktu tinggal 48 jam dan beban organik 0,23 – 0,51 kg COD/m3.hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat potensi produksi energi listrik dari proses pengolahan air limbah industri pulp dan kertas oleh ML-MFC. Reduksi maksimum nilai COD dan tegangan listrik maksimum yang dapat dicapai adalah 38,50% dan 118,8 mV. Daya listrik maksimum yang diperoleh pada luas permukaan anoda sebesar 1,4778 x 10-2 m2 adalah 8,46 mW/m2 pada saat nilai arus listrik 101,50 mA/m2 dan beban resistansi 500 Ω.


Kata kunci: air limbah, organik, biokonversi, energi listrik, membrane-less microbial fuel cell (ML-MFC)

Full Text:

PDF

Article Metrics


Abstract view : 653 times
PDF view : 501 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2015 JURNAL SELULOSA
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.